Mengenal Pendidikan Untuk Anak Usia Dini, Prodi S1 PG PAUD Adakan Kerjasama Lintas Negara

UNESA - Jum'at (17/03/2023) Prodi S1 PG PAUD adakan talkshow pendidikan untuk mengenal lebih dalam pembelajaran anak usia dini di berbagai negara. Acara ini dibuka oleh Bapak M. Syahiddul Haq, S.Pd., M.Pd. selaku Ketua Laboratorium Fakultas Ilmu Pendidikan. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa dengan adanya talkshow pendidikan ini diharapkan semakin banyak kerjasama yang dijalin dengan berbagai instansi baik di dalam maupun luar negeri. "Semoga dengan adanya perbedaan pembelajaran AUD di berbagai negeri, dapat menambah ilmu dan manfaat bagi teman-teman." tandasnya sebelum menutup sambutan.
Acara ini diikuti oleh beberapa mahasiswa S1 PG-PAUD, Delegasi Dosen Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta, Dosen IKIP Budi Utomo, Serta delegasi dari Mesir, Palestine, dan Prancis. Beberapa delegasi diutus untuk simbolis penandatangan kerjasama antar S1 PG PAUD UNESA dengan beberapa instansi.
#PGPAUDUNESA #UnesaSatuLangkahDiDepan