Biasakan hidup bersih dan sehat, Mahasiswi KKN-T Unesa Adakan Gosok Gigi Bersama Anak Usia Dini TK Muslimat Khadijah 3 Pucung

UNESA - Pada Jum’at (16/6) KKN Tematik Universitas Negeri Surabaya Kelompok 49 yang ditempatkan di Desa Ngepeh, khususnya mahasiswi dari program studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini bekerja sama dengan Yayasan TK Muslimat Khadijah 3 Pucung mengadakan kegiatan gosok gigi bersama, salah satu tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menggalakkan hidup sehat pada anak usia dini. Selain itu, kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk membiasakan anak menerapkan pola hidup bersih dan sehat. Ibu Dilla, selaku Kepala sekolah TK Muslimat Khadijah 3 Pucung, mengaku jika kegiatan gosok gigi bersama merupakan pertama diadakan di lingkungan sekolah TK.
“Saya sangat mendukung adanya acara gosok gigi bersama, karena dapat menambah wawasan anak tentang salah satu cara hidup bersih dan sehat, apalagi melihat antusias anak-anak setiap mengikuti kegiatan yang diadakan kakak-kakak KKN Unesa. Semoga kedepannya anak-anak bisa menerapkan cara hidup bersih dan sehat, salah satunya melalui kebiasaan menggosok gigi dengan benar,” ujarnya.
Kegiatan gosok gigi diikuti oleh 20 anak yang terdiri dari kelas A dan B. Untuk berpartisipasi dalam kegiatan ini, anak membawa cangkir, pasta gigi dan sikat gigi dari rumah. Kegiatan diawali dengan menonton video cara menggosok gigi yang benar melalui lcd proyektor dan tanya jawab mengenai pentingnya gosok gigi. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan senam anak “Aku Cinta Indonesia” yang dipandu langsung oleh kakak-kakak KKN. Seusai melaksanakan senam, mahasiswa KKN mengajak anak-anak untuk menggosok gigi Bersama dengan Langkah-langkah yang tepat, yaitu dengan memulai berkumur menggunakan air, lalu menuangkan pasta gigi pada sikat gigi dan dilanjutkan menggosok gigi dengan Gerakan bulat-bulat, lalu berkumur lagi menggunakan air sampai bersih. Kegiatan berlangsung secara kondusif dan anak-anak terlihat sangat antusias.
Setelah semua rangkaian kegiatan selesai, mahasiswa KKN memberikan hadiah kepada anak sebagai bentuk apresiasi atas antusias mereka dalam mengikuti kegiatan. Melalui kegiatan ini harapan kami anak-anak dapat melakukan gosok gigi secara rutin dengan baik dan benar serta membiasakan anak untuk selalu menjaga kesehatan gigi.