Beri Penghargaan Pada Bunda PAUD Surabaya, Bentuk Kerjasama Antara Prodi S1 PG PAUD UNESA

UNESA - Sabtu (17/06/2023) Prodi S1 PG PAUD menjadi salah satu partisipasi dalam acara Penganugerahan Insan Pendidikan dan Rekor Muri Kerjasama Unesa dengan yayasan pendidikan. Acara ini diisi oleh mahasiswa PG PAUD dengan menampilkan tarian Estungkara, yang melambangkan kegigihan dalam pendidikan. Ajang penghargaan ini dihadiri oleh berbagai instansi mulai dari pendidikan hingga pemerintahan.
Ibu Rini Eri Cahyadi selaku Bunda PAUD Surabaya hadir untuk menerima penghargaan dari Prodi S1 PG PAUD karena kontribusi beliau yang signifikan dalam pengembangan program PAUD di Surabaya. Penghargaan ini diberikan oleh Prof. Dr. Rachma Hasibuan, M.Kes diiringi dengan meriahnya tepukan apresiasi dari peserta acara. "Semoga program PAUD di Surabaya maupun Indonesia bisa selalu berinovasi dan dapat berkembang selalu" ucap Prof. Rachma.