Workshop PTK "Penulisan Penelitian Tindakan Kelas Pada Guru Pendidikan Anak Usia Dini" Sukses Digelar

Pada tanggal 15 Juli 2024, Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini menggelar Workshop Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan tema "Penulisan Penelitian Tindakan Kelas Pada Guru Pendidikan Anak Usia Dini". Acara yang berlangsung di Gedung O6 Auditorium Lt. 4 Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Surabaya yang dihadiri oleh mahasiswa RPL S1 Program Studi PGPAUD dalam bidang pendidikan anak usia dini.
Workshop ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan para peserta dalam merancang, melaksanakan, dan mengevaluasi PTK khususnya dalam konteks pendidikan anak usia dini. Dalam sambutannya, Dr. Kartika Rinakit Adhe, S.Pd., M.Pd., selaku Ketua Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini, menekankan pentingnya PTK sebagai salah satu alat yang efektif dalam mengembangkan kualitas pembelajaran di tingkat prasekolah.
Peserta workshop diajak untuk berpartisipasi aktif dalam sesi diskusi dan simulasi penyusunan PTK. Materi workshop meliputi langkah-langkah praktis dalam penulisan PTK, teknik pengumpulan data yang relevan, serta strategi analisis hasil yang komprehensif. "Kami berharap setelah mengikuti workshop ini, peserta dapat menerapkan PTK secara lebih efektif dan berkelanjutan dalam praktik pengajaran sehari-hari," ujar Dr. Kartika.
Acara ini juga didukung oleh narasumber yang berpengalaman dalam bidang penelitian pendidikan, yang turut memberikan wawasan mendalam kepada para peserta mengenai tantangan dan strategi dalam melakukan PTK di lingkungan pendidikan anak usia dini.
Kesuksesan workshop ini tercermin dari antusiasme peserta yang aktif bertanya dan berdiskusi, serta semangat untuk mengaplikasikan pengetahuan yang didapat dalam lingkungan kerja mereka masing-masing. Diharapkan bahwa melalui kegiatan seperti ini, kualitas pendidikan anak usia dini dapat terus ditingkatkan demi mencetak generasi muda yang lebih berkualitas dan kompeten di masa depan.