Audit Kurikulum S1 PGPAUD Universitas Negeri Surabaya
Pada hari Rabu, 24 Juli 2025, Program Studi S1 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PGPAUD) Universitas Negeri Surabaya melaksanakan kegiatan Audit Kurikulum dan Visi Misi sebagai bagian dari upaya peningkatan mutu akademik dan relevansi kurikulum dengan perkembangan zaman. Kegiatan ini berlangsung di ruang sidang PGPAUD lantai 1 Gedung O5, Universitas Negeri Surabaya.
Audit kurikulum ini menghadirkan auditor internal, Fitrania Maghfiroh, M.Psi., Psikolog, yang ditunjuk oleh unit penjaminan mutu universitas. Sebagai Tim Penjamin Mutu, beliau menelaah dokumen kurikulum secara menyeluruh, serta memberikan masukan strategis berdasarkan pendekatan ilmiah dan kebutuhan lapangan kerja masa kini, khususnya di bidang pendidikan anak usia dini.
Hadir dalam kegiatan ini Koordinator Program Studi S1 PGPAUD, Dr. Kartika Rinakit Adhe, S.Pd., M.Pd., yang memberikan sambutan sekaligus pemaparan singkat mengenai latar belakang pengembangan kurikulum terbaru serta visi prodi. Beliau menyampaikan bahwa audit ini merupakan bentuk komitmen Prodi S1 PGPAUD dalam menjamin mutu pendidikan yang adaptif terhadap dinamika dunia pendidikan anak usia dini.
Selain itu, kegiatan ini juga dihadiri oleh Unit Penjaminan Mutu Prodi, Dr. Yes Matheos Lasarus Malaikosa, S.Pd., M.Pd., yang turut mendampingi proses audit dan memberikan pandangan mengenai pentingnya kesesuaian antara isi kurikulum dan indikator akreditasi. Turut hadir pula tim kurikulum prodi yang berperan aktif dalam proses diskusi dan klarifikasi terhadap komponen-komponen yang diaudit.
Selama proses audit, auditor menelaah visi prodi dan berbagai aspek kurikulum, mulai dari capaian pembelajaran lulusan, struktur mata kuliah, relevansi dengan profil lulusan, hingga keterkaitan antara mata kuliah dengan perkembangan teknologi dan kebutuhan masyarakat. Auditor memberikan apresiasi atas kelengkapan dokumen dan konsistensi antara perencanaan kurikulum dengan implementasinya.
Hasil audit menunjukkan bahwa tidak terdapat temuan mayor yang perlu diperbaiki. Namun demikian, auditor memberikan rekomendasi agar Program Studi S1 PGPAUD terus memaksimalkan pelaksanaan kurikulum dan melakukan pembaruan secara berkala sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan, kebutuhan dunia kerja, dan kebijakan nasional di bidang pendidikan anak usia dini.
Dengan adanya audit ini, diharapkan Prodi S1 PGPAUD Universitas Negeri Surabaya dapat terus mempertahankan mutu kurikulum yang telah baik, sekaligus meningkatkan kualitas proses pembelajaran demi mencetak lulusan yang profesional, adaptif, dan berdaya saing tinggi di era globalisasi.